Supercamp Kids


Jumat sore adalah jadwal Cinta dan seluruh murid TK A, B dan PG kemping di halaman belakang sekolah mereka yang biasa dijadikan arena outbond. Ini adalah tema acara kesekian yang rutin dilakukan untuk menunjang kurikulum sekolah. Yang lainnya, mereka sudah mengunjungi pabrik indofood, simulasi peraturan lalu lintas di kantor polisi, mengunjungi pabrik tahu sumedang, karnaval, mengunjungi warung internet, mengunjungi sekolah akting, outbond dan sebagainya.


Pokoknya full aktivitas yang aku rasa menjurus ke cara anak mengamati sebuah proses. Bagus juga, mengingat sebagian besar pengetahuan yang anak TK itu dapat malah baru kukenal saat SMA.

Acara Supercamp itu sendiri dilaksanakan dua hari, jumat dan sabtu dimana anak-anak TK B diwajibkan menginap diarena supercamp sedangkan murid TK A dan PG boleh pulang malam harinya. Sabtu akan diadakan acara Family Gathering.

Aku merasa menikmati juga anakku bersekolah dengan metode belajar seperti di sekolahnya ini. Bermain sambil belajar. Malah, yang aku lihat untuk siswa sekolah dasarnya cara belajar mereka beda dengan saat aku sekolah dulu.

Kalau dulu bangku sekolah berbaris dan berjejer kebelakang tapi kalau sekarang di kelas sekolah dasar sekolah ini bangkunya melingkar mengepung guru. Setiap kelas ada dua orang wali kelas sebagai penanggung jawab. Masing-masing guru itu akan bertanggung jawab penuh terhadap perkembangan 10 sampai 15 siswa asuhannya.

Makanya, Cinta saban minggu akan mendapat telpon dari bu Liza sebagai penanggung jawab yang mengontrol perkembangannya disekolah dan dirumah. Cara belajarnya juga interaktif sekali. Ada banyak media yang digunakan salah satunya dengan game education di komputer. Mereka juga selalu mempraktekkan senam kecerdasan (sori, lupa metode ini temuan siapa) tiap paginya. Dan reportase atau jurnalistik juga sudah di perkenalkan dan digiatkan sejak dini.

Setau aku, kurikulum mereka ini dirancang dengan bekerjasama dengan salah satu universitas ternama di Indonesia. Jadi, istilahnya mutid PG, TK dan SD disini diajar berdasarkan standarisasi profesor sebuah universitas.

Kemping menjadi hal baru bagi Cinta. Mereka menikmati suasana yang belum pernah dirasakan sebelumnya. Ada api unggun dan ada cerita-cerita yang disampaikan guru mereka yang mengangkat tema patuh pada orang tua dan sejenisnya.

Malam kami jemput Cinta, kebetulan mereka sudah bubaran dari api unggun untuk menuju ke dalam kelas dan tidur bagi yang menginap. Cinta karena masih TK A boleh dibawa pulang. Begitu anak-anak yang bubaran melintas didepan aku dan orangtua lainnya terlihat menangis tersedu-sedu. Ada apa ?

Dalam mobil.
Aku ; Cin, tadi kok semua pada nangis ya ?
Yuna ; Iya, knapa ?
iJas ; Ceritanya sedih kak..
Aku & Yuna ; Sedih ????
iJas ; Iya. Tadi gurunya becerita persis cerita pilem ayat-ayat cinta. Sedih.
Aku ; .........
Yuna ; Betul Cinta ?
Cinta ; Gak tau.
Aku ; Kok Cinta gak ikutan nangis ?
Cinta ; enggg...Kak iJas aja lah yang cerita pi.
iJas ; Gurunya cerita soal anak yang melawan sama orangtua trus ada lagi ceritanya anak-anak mesti merasa beruntung karna banyak anak lain yang nasibnya jelek dan udah gak punya orangtua lagi. Aku aja dengarnya sampe nangis juga kak.
Otak aku ; halah. kalo elo sih memang dasar cengeng jas...nonton pelem india, nangis...dengerin lagu dangdut, nangis.

Yuna ; Cinta belum ngerti ya apa yang diceritakan guru ?
Cinta ; Belum.

Ah, gak pa pa lah. Umurnya juga masih 4 tahun jadi jangan terlalu dipaksakan untuk mengerti sebuah cerita yang sebenarnya bertujuan agar anak tampil lebih baik dan lebih berbakti.

1.



2. Fasilitas Outbond mereka, panjat dinding dan kolam lintasan



3. Mereka ini ada dihalaman belakang sekolah yang digunakan untuk outbond. Terlihat bagian belakang sekolah yang sedang dibangun menjadi tiga lantai untuk TK dan SD.




4. Sedang mempersiapkan tenda kemping




5. Diruangan belakang sekolah ketika menjemput pulang Cinta malam hari.



Tag ;


2 Responses to “Supercamp Kids”

Anonim mengatakan...
21:04

boleh tau ga sekolah Tk nya dimana??
soalnya saya sedang cari sekolah yang menerapkan super camp buat penelitian saya...


juragan pribumi mengatakan...
11:06

nama TK nya, Bintang Cendekia. smoga membantu


Posting Komentar

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.
All Rights Reserved blog arsitek | Blogger Template by Bloggermint